Timnas Jepang berhasil juara Piala Asia U-23 2024. Foto : the-afc.com.
DOHA, SPORTA.ID – Tim nasional Jepang U-23 berhasil menjuarai Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan U-23 dengan skor tipis 1-0. Laga final yang berlangsung di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, pada Jumat malam ini (03/05/2024), diwarnai ketegangan hingga menit-menit terakhir.
Gol penentu kemenangan Jepang dicetak oleh Fuki Yamada di masa tambahan waktu babak kedua, menit ke-91, melanjutkan umpan matang dari Ryotaro Araki. Gol ini sekaligus mengukuhkan Jepang sebagai juara kedua kalinya di ajang ini, mengulangi keberhasilan mereka pada tahun 2016.
Pada babak pertama, pertandingan berlangsung sengit dengan Uzbekistan yang menciptakan peluang lebih dahulu. Husain Norchaev sempat memberikan ancaman serius, namun upayanya masih bisa diredam oleh kiper muda Jepang, Leo Kokubo. Uzbekistan terus mencoba menekan, tetapi Jepang tidak memberikan ruang yang cukup.
Memasuki babak kedua, Jepang mulai mengambil inisiatif serangan yang lebih besar. Pertarungan sengit di lapangan tengah dan beberapa peluang emas yang tercipta, namun tetap saja belum ada gol yang tercipta hingga akhir babak kedua mendekati.
Ketegangan mencapai puncak ketika Yamada berhasil membobol gawang Uzbekistan dari situasi yang krusial. Tak lama setelah itu, Uzbekistan mendapat kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti. Namun, upaya dari Umarali Rahmonaliyev gagal membuahkan hasil karena Leo Kokubo tampil gemilang menyelamatkan gawangnya.
Meski Uzbekistan terus berusaha untuk membalas hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-0 untuk keunggulan Jepang tetap bertahan. Kemenangan ini tidak hanya menambah koleksi trofi Jepang tetapi juga menegaskan kekuatan sepak bola muda mereka di Asia.